-->

Nilai-Nilai Moral dalam Novel Perahu Kertas karya Dewi Lestari oleh Ahmad Susilo

Nilai-Nilai Moral dalam Novel Perahu Kertas karya Dewi Lestari oleh Ahmad Susilo

Karya sastra pada dasarnya merupakan sebuah ciptaan dan kreasi yang bukan semata-mata sebuah imitasi.Karya sastra merupakan bentuk dan hasil sebuah pekerjaan kreatif, yang pada hakikatnya adalah suatu media yang mendayagunakan bahasa un­tuk mengungkapkan tentang kehidupan manusia.Oleh sebab itu, sebuah karya sastra pada umumnya ber­i­si tentang permasalahan yang melingkupi berbagai persoalan manusia dalam kehidupan sehari-hari.Salah satu karya sastra yang mendapat komentar positif dari pembaca adalah novel Perahu Kertas karya Dewi Lestari.Oleh karena itu, penelitian ini memanfaatkan novel Perahu Kertas untuk diteliti dari segi nilai-nilai moral. 

TUJUAN PENELITIAN

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan 
(1) nilai moral individu yang terdapat dalam novel Perahu Kertas karya Dewi Lestari, 
(2) nilai moral sosial yang terdapat dalam novel Perahu Kertas karya Dewi Lestari, 
(3) nilai moral religi yang terdapat dalam novel Perahu Kertas karya Dewi Lestari, dan 
(4) potensi novel Perahu Kertas karya Dewi Lestari sebagai bahan ajar apresiasi sastra siswa SMA.

Penelitian ini menggunakan paradigma kualitatif deskriptif dengan pendekatan moral.Data dalam penelitian ini adalah teks naratif yang berbentuk dialog antartokoh. Teks naratif yang dijadikan data berupa kutipan novel dalam bentuk dialog antartokoh, penjelasan pengarang, serta komentar-komentar tokoh lain yang menunjukan perilaku, pikiran, dan tindakan tokoh yang mengandung nilai-nilai moral dalam novel Perahu Kertas karya Dewi Lestari. Sumber data dari penelitian ini adalah novel Perahu Kertas karya Dewi Lestari,cetakan pertama yang diterbitkan pada tahun 2009 yang diterbitkan oleh PT. Truedee Pustaka Sejati dan Bentang Pustaka Bandung.

Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah tehnik dokumentasi berupa data teks naratif, data tersebut menyangkut nilai-nilai moral individu, nilai-nilai moral sosial, nilai-nilai moral religi dalam novel Perahu Kertas.Adapun langkah-langkah pengumpulan datapenelitian ini menggunakan kajian teks novel yang berupa teks tertulis sehingga prosedur pengumpulan data meliputi 

Intip Artikel sebelumnya yuk : Sinopsis Novel Mariposa Karya Luluk H.F

(1) membaca dan memahami novelPerahu Kertassecara keseluruhan, 
(2) mengidentifikasi tokoh dalam novel, 
(3) mendata kutipan cerita yang menunjukan perilaku tokoh yang mengandung nilai moral,
(4) mengkodifikasi data, yaitu peneliti memberi kode pada data yang ditemukan agar mudah dalam pemilahan data,
(5) klasifikasi data, yaitu peneliti memasukkan data yang sudah diberi kode ke dalam kategori-kategori yang sudah ditentukan dalam rambu-rambu pengumpulan data, dan 
(6) menyimpulkan nilai moral berdasarkan kutipan cerita.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai moral yang terkandung dalam novel Perahu Kertas adalah nilai moral individu, nilai moral sosial, nilai moral religi. Sebagai berikut: 

A. Nilai Moral Individu meliputi sikap

(1) jujur, 
(2) kerja keras, 
(3) pantang menyerah, dan 
(4) sederhana. 

B. Nilai moral sosial meliputi sikap 

(1) tanpa pamrih, 
(2) kerjasama, 
(3) berbakti kepada orangtua, 
(4) menghormati orang lain atau sahabat, dan 
(5) mengutamakan kepentingan bersama. 

C. Nilai moral religi meliputi sikap 

(1) ikhlas, 
(2) bersyukur, dan 
(3) bertawakal.

Novel Perahu Kertas berpotensi sebagai bahan ajar apresiasi sastra jika dikaitkan dengan Kompetensi Dasar SMA kelas XII, yaitu KD 3.1 Memahami struktur dan kaidah teks novel baik melalui lisan maupun tulisan dan Kompetensi Dasar 4.1 Menginterpretasi makna teks novel baik secara lisan maupun tulisan.

Peneliti menyarankan kepada peneliti lainuntuk mengembangkan penelitian tentang nilai-nilai moral dalam karya sastra dengan menggunakan teori dan sudut pandang nilai-nilai moral yang lain atau yang berbeda. Dengan demikian, hasil penelitian tentang nilai-nilai moral dalam karya sastra akan menjadi lebih beragam. Saran untuk peneliti selanjutnya diharapkan meneliti tentang karya-karya sastra apa saja yang berpotensi sebagai bahan ajar apresiasi sastra siswa dalam berbagai jenjang. Saran untuk penulis karya sastra agar menulis atau menyajikan karya sastra seperti novel Perahu Kertas yang bermutu dan mengandung nilai pendidikan didalamnya.bukan hanya memberikan hiburan kepada pembaca, tetapi juga memberikan manfaat dan hikmah pada pembaca. Saran untuk pembaca khususnya pengajar Bahasa Indonesia, yaitu penelitian ini dapat dijadikan bahan pertimbangan guru.

Penutup

Terimakasih sudah membaca artikel yang berjudul Nilai-Nilai Moral dalam Novel Perahu Kertas karya Dewi Lestari oleh Ahmad Susilo Semoga apa yang sudah disampaikan mampu memberikan kontribusi positif untuk kita semua.

Sumber


0 Response to "Nilai-Nilai Moral dalam Novel Perahu Kertas karya Dewi Lestari oleh Ahmad Susilo"

Post a Comment

Tetaplah Berkomentar dengan Baik.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel